Selasa, 14 Oktober 2014

KOTA PESANTRENKU

kota pesantrenku

jombang adalah kota asalku,yang terletak di propinsi jawa timur. Jombang terkenal dengan sebutan kota pesantren dikarenakan disini banyak pondok pesantren baik kecil atau pun besar..
diantara nya 4 pondok terbesar adalah tebuireng,tambakberas,darul 'ulum,mambaul ma'arif..
selain dari pendidikan agama jombang juga mempunyai tempat yg cukup strategis di bidang pertanian,perkebunan,peternakan,perdagangan,dll..

berikut ini adalah beberapa pondok terbesar yang terkenal di jombang..

 


TEBUIRENG ( CUKIR )



, BAHRUL ULUM ( TAMBAK BERAS )






, MAMBA'UL  MA'ARIF ( DENANYAR )
, DARUL ULUM ( PETERONGAN )

semua pondok pesantren tersebut mempunyai luas wilayah yg besar... kebanyakan santri-santri yang mondok di sana berasal dari luar daerah... bahkan ada jg dari luar pulau,, kalimantan, sulawesi. sumatra, dll. 


perekonomin

sektor pertanian..
Sektor pertanian menyumbang 38,16% total PDRB Kabupaten Jombang. Meski nilai produksi pertanian mengalami peningkatan, namun kontribusi sektor ini mengalami penurunan. Sektor pertanian digeluti oleh sedikitnya 31% penduduk usia kerja. Tradisi, kemudahan yang disediakan oleh alam, dan adanya terobosan baru rupanya menjadikan alasan untuk bertahan. Kesuburan tanah di sini konon dipengaruhi oleh material letusan Gunung Kelud yang terbawa arus deras Sungai Brantas dan Kali Konto serta sungai-sungai kecil lainnya. Sistem pengairan juga sangat ekstensif dan memadai, dan 83% di antaranya merupakan irigasi teknis.

sektor perkebunan
Komoditas andalan perkebunan Kabupaten Jombang di tingkat provinsi adalah tebu. Sedang di tingkat regional, komoditas unggulan adalah serat karung, kelapa, kopi, kakao, jambu mete, randu, tembakau, dan beberapa tanaman Toga (lengkuas, kencur, kunyit, jahe, dan serai). Proyek percontohan Toga terlengkap di Jombang adalah Taman Toziega PKK Kabupaten Jombang dan Toziega Asri di Desa Dapurkejambon Jombang. Toziega (Taman Obat Gizi dan Ekonomi Keluarga) merupakan pengembangan dari Toga (Tanaman Obat Keluarga). Dimana dalam Toziega ditambahkan pengadaan sumber gizi secara mandiri dan komersialisasi dari hasil pengelolaan tanaman obat. Gagasan proyek percontohan Toziega dicetuskan dan dibidani oleh Ir. Tyasono Sankadji yang kemudian menjadi salah satu jargon kebanggaan pertanian dan perkebunan Kabupaten Jombang.  

sektor  peternakan

Komoditas peternakan Kabupaten Jombang meliputi ayam pedaging, ayam petelur, ayam buras, sapi potong, sapi perah, kerbau, kambing, domba, dan itik. Ayam pedaging merupakan komoditas unggulan peternakan di tingkat provinsi. Beberapa perusahaan menengah bergerak di bidang peternakan. Mengingat lokasi Kabupaten Jombang yang bukan kawasan pantai, perikanan perairan umum dan kolam merupakan komoditas unggulan di bidang perikanan.

sektor perdagangan
Sektor perdagangan menyumbang PDRB kabupaten terbesar kedua setelah pertanian. Majunya pertanian di Jombang rupanya turut menggairahkan sektor perdagangan. Kabupaten Jombang merupakan salah satu penyuplai utama komoditas pertanian tanaman pangan dan perkebunan di Jawa Timur. Kabupaten Jombang memiliki 17 pasar umum yang dikelola oleh Pemerintah Kabupaten, serta 12 pasar hewan. Kota Jombang sendiri memiliki Pasar Legi Citra Niaga, Pasar Pon, Pasar Loak, dan Pasar Burung (Pasar Senggol). Perdagangan retail dilayani oleh berbagai pusat perbelanjaan serta supermarket besar maupun kecil. Di samping Pasar Legi Citra Niaga, dua kawasan ruko yang terbesar adalah Kompleks Simpang Tiga dan Kompleks Cempaka Mas. Selain kota Jombang, kawasan pusat komersial regional di Kabupaten Jombang terdapat di Mojoagung, Ploso, dan Ngoro.

kuliner khas jombang


  • kue gupal
  • es lodeh
  • ikan bandeng lezat 
  • soto dok
  • dll
itu tadi adalah beberapa sekolah agama,sektor alam,dan makanan yang ada di Jombang, untuk lebih detailnya lagi kunjingu kotaku ya,,,tak tunggu di kota pesantren JOMBANG..


sumber : http://id.wikipedia.org/wiki/Kabupaten_Jombang

0 komentar:

Posting Komentar